The Trans Luxury Hotel Menghadirkan Afgan Dan Lyodra Untuk Merayakan Tahun Baru 2023

The Trans Luxury Hotel Menghadirkan Afgan Dan Lyodra Untuk Merayakan Tahun Baru 2023
Lyodra Ginting [Instagram]
0 Komentar

sumedangekspresThe Trans Luxury Hotel Menghadirkan Afgan Dan Lyodra Untuk Merayakan Tahun Baru 2023.

Tahun ini The Trans Luxury Hotel kembali mempersembahkan acara dalam menyambut malam pergantian tahun yang tentunya tetap menerapkan berbagai protokol kesehatan yang berlaku Setelah 2 tahun tanpa penyelenggaraan acara tahun baru karena pandemi Covid-19.

Sudah jadi kebiasaan orang Indonesia untuk menyambut tahun baru penuh harapan dan sukacita, merayakannya bersama orang-orang terkasih.

Tak terasa sebentar lagi kita berada di penghujung tahun 2022.

Baca Juga:Album Solo RM BTS “Indigo” Sudah Rilis Di Akhir Tahun 2022Ferry Mursyidan Baldan Mantan Menteri Agraria Dan Tata Ruang/BPN Meninggal Dunia

Untuk meriahkan The Trans Luxury Hotel menghadirkan penyanyi-penyanyi kenamaan tanah air yaitu Afgan dan Lyodra untuk memeriahkan pergantian tahun 2023.

Tembang-tembang hits Afgan seperti Sadis, Panah Asmara, Bawalah Cintaku, Wajahmu Mengalihkan Duniaku, dan Bukan Cinta Biasa tentunya akan menghangatkan momen pergantian tahun. Ditambah lagi dengan penampilan memukau jebolan Indonesian Idol season 10, Lyodra yang sedang menapaki puncak karirnya berkat membawakan kembali lagu Sang Dewi milik maestro Andi Rianto.

Gelaran malam pergantian tahun ini dapat dinikmati dengan penawaran spesial untuk tiket seharga Rp.675.000 untuk kelas Festival, Rp.900.000 untuk kelas Gold, Rp. 1.575.000 untuk kelas Platinum dan Rp.2.250.000 untuk kelas Diamond.

Tersedia pula paket kamar dengan penawaran khusus mulai dari Rp.6.970.000net termasuk menginap 1 malam, sarapan, juga 2 tiket untuk menghadiri malam pergantian tahun dengan Afgan dan Lyodra.

Harga-harga di atas ditawarkan khusus untuk pembayaran menggunakan Allo Prime dari Allo Bank.

Tentunya para pecinta musik tanah air dibuat tak sabar menghabiskan malam tahun baru bersama orang terdekat, sembari menikmati kota Bandung dan kemewahan Hotel The Trans.

0 Komentar