Wabup Terima Rombongan Kunjungan Kerja Bangka Tengah

Wabup Terima Rombongan Kunjungan Kerja Bangka Tengah
Wabup Terima Rombongan Kunjungan Kerja Bangka Tengah
0 Komentar

sumedangekspres – Wabup Terima Rombongan, Wakil Bupati Sumedang H Erwan Setiawan menerima kunjungan kerja jajaran Pemerintah Daerah Kabupaten Bangka Tengah Provinsi Kepulauan Bangka Belitung di Command Center Setda, Senin (7/6).

Wabup mengatakan, kunjungan tersebut adalah kunjungan yang ke-168 dari total kunjungan daerah lain di Indonesia ke Kabupaten Sumedang.

“Hari ini adalah kunjungan ke-168 dari daerah lain ke Kabupaten Sumedang. Saya mengucapkan terima kasih sekaligus merasa terhormat karena Kabupaten Sumedang dijadikan tempat untuk studi tiru, baik itu terkait SPBE ataupun penanganan stunting,” ucapnya.

Baca Juga:Puskesmas Sukagalih Fokus Tangani StuntingSukagalih Fokus Pada Ketahanan Pangan

Dikatakan Wabup, Menpan RB Tito Karnavian saat berkunjung ke Sumedang menyebut Command Center Sumedang merupakan Command Center terbaik se-Indonesia.

“Command Center di sini menyajikan data-data yang lebih komplit dan terukur. Bahkan kami memilili Mini Command Center sampai tingkat SKPD, Kecamatan dan Desa. Jadi memudahkan kami untuk memonitor,” kata Wabup.

Ditambahkan Wabup, terkait penanganan Stunting di Sumedang, dibuat aplikasi khusus yaitu e-Simpati.

“Dulu Sumedang dipandang sebelah mata, tapi sekarang alhamdulillah penanganan Stunting ini di tingkat Jawa Barat tiga tahun berturut-turut kami terbaik dan ke-3 tingkat nasional,” terangnya.

Wabup Terima Rombongan, Wabup berharap forum tersebut digunakan untuk bersama-sama belajar.

“Mari kita sama-sama belajar. Apa yang baik dari Bangka Tengah, kami bisa serap ilmunya. Semoga kita juga bisa melaksanakan kunjungan balik ke Bangka Tengah,” katanya.

Terakhir Wabup menceritakan, Sumedang selama empat tahun terakhir sudah meraih 122 penghargaan, baik dari tingkat provinsi maupun nasional.

Baca Juga:Serum DIY Bahan Dasar Buah Alpukat Ini Enak banget Di Wajah dan Bikin Wajah Kalian Bening Alias GlowingFacial Wash DIY Dari Bahan Dasar Buah Alpukat

“Ini berkat kerja bersama dan kekompakan antara Forkopimda dan para unsur terkait lainnya. Semua bekerja sama dengan baik sehingga raihan prestasi ini bisa didapatkan,” kata Wabup.

Sementara itu, Bupati Bangka Tengah Algafry Rahman mennyampaikan, maksud dan tujuan jajarannya datang ke Sumedang ialah untuk mempelajari penanganan Stunting.

“Kami berharap bisa mendapatkan sesuatu hal yang baik, yang bisa dibawa ke Bangka Tengah. Kami ingin mengetahui bagaimana liku-liku penanganan Stunting di Sumedang,” ucapnya.

0 Komentar