Rawan Kecelakaan, Warga Perbaiki Jalan

BEJIBAKU: Masyarakat saat bergotong-royong perbaikan jalan kabupaten di Dusun Nusa RW 01, Cimanggung, Sumedang
BEJIBAKU: Masyarakat saat bergotong-royong perbaikan jalan kabupaten di Dusun Nusa RW 01, Cimanggung, Sumedang, baru-baru ini.
0 Komentar

sumedangekspres, CIMANGGUNG – Warga Desa Cimanggung gotong-royong memperbaiki jalan. Dengan swadaya bersama masyarakat, mereka melakukan perbaikan Jalan Kabupaten Sumedang yang berlokasi di Dusun Nusa RW 01. 

“Langkah ini dilakukan sebagai respons atas kondisi jalan yang rusak dan rawan kecelakaan,” terang Kepala Desa Cimanggung, Jajang R Jaelani.

Menurutnya antusiasme masyarakat Desa Cimanggung dalam partisipasi perbaikan jalan rusak patut diapresiasi. Mereka menyadari pentingnya infrastruktur jalan yang baik bagi kehidupan sehari-hari dan keselamatan mereka. 

Baca Juga:Material Longsor Tutup Akses Jalan, Puluhan Keluarga TerisolasiLebaran, Truk Sumbu Dilarang Beroperasi

“Dana yang digunakan untuk perbaikan jalan ini sepenuhnya berasal dari swadaya masyarakat desa, menunjukkan rasa memiliki dan tanggung jawab kolektif terhadap lingkungan tempat tinggal mereka,” ungkapnya.

Jajang menyampaikan, perbaikan jalan menjadi kebutuhan mendesak mengingat peran strategisnya sebagai jalur utama bagi aktivitas sehari-hari masyarakat. 

“Terutama, pada pagi dan sore hari ketika banyak warga menggunakan jalan tersebut untuk mencari rejeki. Keberhasilan swadaya masyarakat dalam perbaikan jalan ini juga merupakan bukti nyata dari kekuatan gotong-royong dan kesadaran akan pentingnya infrastruktur bagi kesejahteraan bersama,” ujarnya.

Menurutnya, musim hujan menjadi tantangan tersendiri bagi masyarakat Desa Cimanggung. Kondisi jalan yang rusak semakin mempersulit aksesibilitas mereka, mengakibatkan kesulitan dalam mobilitas dan potensi kecelakaan yang meningkat. 

“Meskipun demikian, semangat untuk melakukan perbaikan tetap tinggi meski terbatasnya sumber daya,” tuturnya. (kos)

0 Komentar