IKT Meninggal Bunuh Diri di Pohon Cokelat, Polisi Ungkap Fakta yang Mengejutkan

IKT Meninggal Bunuh Diri di Pohon Cokelat, Polisi Ungkap Fakta yang Mengejutkan
foto: freepick
0 Komentar

sumedangekspres – Kasus ulah pati alias bunuh diri kembali terjadi lagi di Badung, Bali.

Seorang kakek yang berinisial IKT ditemukan oleh warga dalam keadaan tewas gantung diri di pohon cokelat setinggi 2 meter akhir pekan kemarin.

Kakek tersebut tewas di dekat rumahnya di Banjar Dajan Peken, Desa Sembung, Mengwi, Badung, Bali.

Baca Juga:Pegawai SMA Unggulan Dibacok Petugas Sekolah Di JakartaAksi Penjambretan Digagalkan oleh Warga, Korban Merupakan Anak Kecil

Belum menemukan penyebab pasti korban nekat mengakhiri hidupnya dengan bunuh diri lantaran masih dalam tahap penyelidikan kepolisian.

Tetapi, ada beberapa saksi yang mengatakan kepada kepolisian bahwa korban mengalami depresi setelah sang istri meninggal dunia karena terpapar Covid-19 beberapa waktu lalu.

“Menurut para saksi, istrinya meninggal terkena Covid-19 setahun yang lalu,” ujar Kasihumas Polres Badung Iptu Ketut Sudana kepada awak media.

Ada yang mengejutkan bahwa korban diduga pernah melakukan upaya serupa untuk melakukan bunuh diri, beberapa waktu.

Tetapi, dalam aksi tersebut tidak berhasil digagalkan keluarga korban.

Terungkapnya kisah kematian korban bermula ketika saksi IKS, 28, melintas di depan rumah korban.

Saat itu saksi melihat korban sedang duduk di depan teras rumahnya.

Saksi tidak terlalu menghiraukan lantaran fokus mengambil mantel di belakang rumahnya.

Baca Juga:Briptu Suci Dharma Keguguran, Korban Layangan Putus Versi ASNAkibat Flare Indonesia Bisa Terkena Sanksi, Berikut Aturan dan Bahayanya

Namun, satu jam kemudian, saksi menemukan korban gantung diri di atas pohon cokelat.

Dari hasil olah tempat kejadian perkara (TKP) tidak ditemukan tanda-tanda kekerasan pada tubuh korban.

Kepolisian dan tim medis memastikan korban murni meninggal karena gantung diri.(pkl1/adit)

Sumber: jpnn.com

0 Komentar