9 Rekomendasi Wisata Sumedang yang Populer dan Terjangkau

Wisata Sumedang
Wisata Sumedang Situ Biru Cilembang/ist
0 Komentar

6. Kebun Teh Margawindu

Lokasi: Perbukitan Margawindu, Desa Citengah, Sumedang Selatan, Sumedang, Jawa Barat.

Kebun Teh Margawindu mengundang pengunjung dengan panorama kebun teh yang asri. Warung makan di sekitarnya menjadikannya sempurna untuk kulineran. Spot foto yang menarik dengan latar belakang kebun teh dan Gunung Tampomas juga menjadikannya tempat yang sangat Instagramable.

7.Puncak Damar Jatigede

Lokasi: Desa Pakualam, Kecamatan Darmaraja, Kabupaten Sumedang.

Puncak Damar Jatigede adalah spot yang tepat untuk menikmati keindahan Waduk Jatigede. Dengan panorama waduk yang cantik dan pulau-pulau kecil di sekitarnya, tempat ini menjadi seperti mini Raja Ampat. View deck yang disediakan memungkinkan pengunjung menikmati pemandangan secara lebih leluasa.

Baca Juga:Ada Berapa Desa di Kabupaten Sumedang? Yuk Lihat 438 Daftarnya di 26 Kecamatan!Visualnya Cakep dan Berkelas Banget! Inilah Technolife Jatinangor yang Bentar Lagi Hadir!

8. Mata Air Cikandung

Lokasi: Dusun Sukasari, Desa Nyalindung, Kecamatan Cimalaka, Kabupaten Sumedang.

Mata Air Cikandung menawarkan kolam air jernih yang berasal dari mata air. Awalnya digunakan untuk kebutuhan sehari-hari, tempat ini kini menjadi destinasi wisata yang dikelola swadaya masyarakat. Dengan tiket masuk terjangkau, pengunjung dapat berenang sambil menikmati alam sekitar.

9. Taman Eco Garden Kampung Karuhun

Lokasi : Jl. Pagarbetis, Desa Citengah, Kecamatan Sumedang Selatan, Kabupaten Sumedang.

Kampung Karuhun Eco Garden Park menyajikan berbagai aktivitas seru seperti Zip Bike, Flying Fox, River Tubing, Paddle Boat, dan berenang. Taman Bunga, Kawasan Etnik Nusantara, dan aktivitas pariwisata lainnya menjadikan tempat ini menjadi destinasi serba bisa untuk keluarga.

Dengan ragam pilihan wisata Sumedang yang bervariasi, tidak hanya mengundang untuk menikmati kelezatan tahu, tetapi juga menyuguhkan keindahan alam yang memukau.

Dengan biaya yang terjangkau, wisata Sumedang siap memanjakan para pengunjung dengan pesona destinasinya yang tak terlupakan.

0 Komentar