Puting Beliung Rusak Rumah Warga

Puting Beliung Rusak Rumah Warga
0 Komentar

BANDUNG – Bencana alam puting beliung kembali menimpa warga Cimenyan kabupaten Bandung, Minggu 9 Januari 2021.

Berdasarkan laporan warga setempat kepada Camat Cimenyan melaporkan bahwa pada hari Minggu, 9 Januari 2022 terjadi puting beliung sekitar pukul 15.15 WIB.

“Telah terjadi kejadian angin Kencang  dengan Kp.Cicaheum RT.02/05 Desa Cimenyan. Adapun dampak dari kejadian itu satu rumah rusak sedang milik  Halimah Nurjanah. Jumlah keluarga 1 KK 1 Jiwa. Atap rumah ukuran 6 X 8 meter,” papar Camat Cimenyan Cucu.

Baca Juga:Sial, Kehabisan Bensin Dua Pelaku Curanmor Dihajar MassaSatu Tahun Pasca Longsor, Tempat Relokasi Dibangun Triwulan 1

Adapun yang rusak lainnya, adalah satu rumah rusak ringan, atap dapur 4×5 meter milik Agus Budi Nurjaman. Rumah tersebut diisi 1 KK 5 jiwa.

“Beruntung dari kejadian itu tidak ada korban jiwa. Namun taksiran kerugian Rp.25.000.000,” tambahnya.

Untuk sementara itu penanganan para korban dievakuasi ke rumah saudara dan rumah tetangga.

“Rumah rusak ringan dibersihkan material reruntuhannya bersama warga. Adapun usulan pihak kami dalam penanggulangan berupa terpal  3 buah, bahan material asbes dan kayu balok bahan atap 2 kubik, sembako dan peralatan memasak,” pungkasnya. (aph)

0 Komentar