Rancamulya Salurkan BLT BBM

Rancamulya Salurkan BLT BBM
Sekdes Rancamulya Venti Sulastri saat ditemui Sumeks, Senin (31/10) (ACHMAD SOFA/SUMEKS)
0 Komentar

sumedang, KOTA – Penyaluran Bantuan Langsung Tunai Subsidi Bahan Bakar Minyak ( BLT – BBM) dari Pemerintah kepada 888 Keluarga Penerima Manfaat (KPM) warga Desa Rancamulya Kecamatan Sumedang Utara selesai dilaksanakan.

Hal ini disampaikan Kepala Desa Rancamulya Oteng Sulaeman  melalui Sekretaris Desa Ranca mulya Venti Sulastri kepada Sumeks, Senin (31/10).

“Untuk jumlah warga penerima manfaat yang mendapatkan bantuan dari BLT BBM, khususnya warga Desa Rancamulya terbagi dalam 4 tahap. Yaitu tahap satu hari Rabu (7/9) sejumlah 87 KPM, tahap dua hari Rabu (14/9) 779 KPM dan tahap tiga sebanyak 11 KPM. Sementara, tahap empat sebanyak 33 KPM, itu pelaksanaan di PT POS,” jelasnya.

Baca Juga:Keberadaan BUMD Harus Dirasakan PetaniRekening SKPD Harus Seragam

Dia menegaskan, jadi jumlah total sampai saat ini sebanyak 888 KPM yang mendapatkan BLT BBM.

“Sementara untuk BLT DD, di Desa Rancamulya tidak ada perubahan karena sudah ditetapkan. Sampai tahap 10 bulan Oktobber ini tetap dengan jumlah 108 KPM,” katanya.

Venti mengatakan, bantuan BLT DD ini dikhususkan bagi warga  penerima manfaat yang jelas kurang mampu di Desa Rancamulya. “Mereka tidak mendapatkan dari sumber bantuan lain,” katanya.

Venti mengimbau kepada masyarakat Desa Rancamulya  yang mendapatkan bantuan BLT BBM dan BLT DD ini untuk bisa memanfaatkanya sebaik mungkin. Dimaanfaatkan untuk hal – hal yang penting, diutamakan untuk membeli sembako atau kebutuhan pokok.

“Dan, untuk BLT-DD itu masih tersisa 2 tahap lagi, karena kemungkinan untuk tahun depan kita sudah kembali normal kembali,” katanya.

Kata dia, diharapkan khususnya kepada warga Desa Rancamulya untuk tidak bergantung lagi, baik pada bantuan BLT DD ataupun bantuan BLT BBM. (ahm)

0 Komentar