Panduan dan Tips Perjalanan Wisata ke Bandung

Panduan dan Tips Perjalanan Wisata ke Bandung
Panduan dan Tips Perjalanan Wisata ke Bandung (ist)
0 Komentar

Panduan Wisata Bandung : Wisata Kuliner Bandung yang Harus Kamu Cicipi

Kota wisata Bandung emang dikenal sebagai pusat belanja dan pusat mode, tapi ada satu lagi yang mampu menjadi daya tarik wisatawan, yaitu kekayaan kuliner yang dimilikinya. Ada berbagai macam jenis makanan yang akan memanjakan lidahmu. Nah, kira-kira apa aja, ya? Langsung aja disimak, yuk!

1. Cilok

Kuliner khas Kota Bandung yang akan dibahas pertama adalah cilok. Jajanan yang berbahan dasar aci atau tepung tapioka ini memiliki bentuk bulat yang mirip dengan bakso lalu ditusuk menggunakan lidi seperti halnya sate. Maka dari itu, makanan ini dikenal dengan aci dicolok atau yang disingkat menjadi cilok.

Selain cilok yang polos, saat ini cilok juga sudah banyak dimodifikasi dengan ditambah berbagai macam isian di dalamnya. Isian tersebut biasanya berupa daging, keju, abon, dan lainnya. Untuk menambah cita rasa, jajanan ini biasanya dinikmati dengan kecap, saus sambal, atau saus kacang.

2. Cireng

Baca Juga:Baca Jinx Mingwa Chapter 32 Sub Indo : Link Wattpad GratisMau Usaha atau Branding Perusahaan? Ini Cara Menambah Followers Sosmed, Auto Like dan Comment di NCSE Info

Meskipun cireng bisa didapatkan di tukang gorengan, tapi rasanya belum puas kalau belum nyobain di tempat asalnya. Seiring berjalannya waktu, makanan yang berbahan dasar aci atau ini semakin populer di kalangan pecinta kuliner.

Kalau dulunya cireng atau aci digoreng ini hanya berupa cireng yang polos, kini sudah tersedia berbagai macam isian, seperti abon, keju, daging, dan lain sebaginya. Kamu pun bisa menjadikan kudapan ini sebagai oleh-oleh, karena banyak yang menjual cireng yang bisa bertahan lama dan tidak mudah basi.

3. Seblak

Seblak memang bisa ditemukan di kota lain selain Kota Bandung. Namun, kamu wajib mencicipi di daerah asalnya langsung. Tentunya, cita rasa yang diberikan akan sangat otentik.

Nah, buat yang belum tahu apa itu seblak, makanan ini pada dasarnya terbuat dari kerupuk yang direbus dan dimasak dengan campuran bumbu pedas. Biasanya disajikan dengan dilengkapi sayur, telur, ayam, ceker, sosis, hingga daging sapi.

0 Komentar